[NEWS] 5 April 2016 UP45 Jakarta, EnergiToday- PT Pertamina (Persero) mengakui ingin
memiliki 20 persen saham Blok Abadi Masela. Kesungguhan Pertamina ini
terlihat dengan mencarikan dana dalam jumlah yang besar untuk 20 persen
saham tersebut.
"Kita menyampaikan minat kita, sekarang
sedang dibahas di pemerintahan dan sebagainya dan kita juga sudah mulai
diberikan akses untuk mempelajari data-data," tutur Direktur Utama
Pertamina Dwi Soetjipto, seperti dilaporkan Metrotvnews.com, Selasa (5/4).
Dwi pun berjanji akan berusaha
mencarikan dana untuk akuisisi 20 persen saham tersebut. Sebagaimana
diketahui dana belanja modal Pertamina tahun ini hanya USD5,31 miliar.
"Dicarikan nanti," pungkas dia.
Sekada informasi, posisi Blok Masela sangat strategis yakni terletak di Laut Arafura antara 800 kilometer (km) sebelah timur Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), 400 km sebelah utara Kota Darwin, Australia, dan 155 km arah barat daya Saumlaki, Maluku Tenggara Barat, dengan kedalaman 457-4230 meter. Blok Masela ini memiliki potensi kandungan gas mencapai 10,73 Triliun Cubic Feet (TCF). [SUMBER]