[NEWS] 11 Mei 2016 UP45 Jakarta, EnergiToday-Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan meminta Dinas Energi Sumber Daya
Mineral (ESDM) Kabupaten Bogor melaporkan jumlah perusahaan tambang
ilegal.
Walaupun wewenang izin ada di ESDM Provinsi Jawa Barat, tetapi yang lebih tahu kondisi sebenarnya ada di kabupaten atau kota. "Kami menunggu laporan perusahaan tambang ilegal dari ESDM Kabupaten Bogor, dan Pemprov Jabar akan menertibkan semua perusahaan tambang yang ilegal," ujar Heryawan, seperti dilansir Inilahkoran.com, Rabu (11/5).
Kepala Satpol PP Jabar, Ujwalaprana Sigit menambahkan, jajarannya siap menerima laporan terkait tambang ilegal dan akan berkoordinasi dengan pihak terkait. Meski begitu, dia mengakui sampai saat ini jajarannya belum mendapatkan data perusahaan tambang yang legal maupun ilegal.
Kepala Dinas ESDM Kabupaten Bogor Ridwan Syamsudin mengatakan, tahun kemarin Pemkab Bogor medapatkan pemasukan pajak sebesar Rp 117 miliar dari sektor tambang. Jumlah tersebut diakuinya melebihi target yang ditetapkan sebesar Rp 110 miliar. [SUMBER]